Laporan
tahunan perusahaan merupakan alat bagi perusahaan untuk berkomunikasi dengan
para pengguna eksternal. Perusahaan mempunyai akuntabilitas yang harus
diberikan kepada para pemegang saham sebagai pengguna utama laporan tahunan.
Para pemegang saham dan stakeholders memindahkan
sumber daya ke perusahaan melalui otoritas board
of directors dan manajemen dengan harapan dapat mencapai tujuan-tujuan
perusahaan. Dengan pemindahan sumber daya, para pemegang saham berkemungkinan
mempunyai baik itu resiko ataupun keuntungan pengembalian dari sumber daya yang
mereka tanam ke perusahaan. Para penyedia sumber dana harus mengetahui tentang
manajemen dan pengelolaan dana dalam pengoperasian bisnis untuk mencapai
tujuan-tujuannya. Dengan laporan tahunan, perusahan dapat berkomunikasi dengan
penyedia sumber dana dan memberikan tanggung jawab atas penggunaan dana
tersebut. Perusahaan sebagai penerima dana mempunyai kewajiban untuk
memberitahukan para pemegang saham dan stakeholders
tentang pengelolaan dan manajemen perusahaan dalam penggunaan dana.
Akuntabilitas ini membuat perusahaan untuk membagi informasi tentang kondisi
dan keuangan perusahaan kepada mereka sebagai penyedia sumber dana.
Akuntabilitas ini ada ketika hubungan sosial melibatkan suatu investasi dimana
berkemungkinan pada tingkat resiko tertentu dan dimana investasi tersebut
diambil dengan terkondisikan pada hak untuk menerima informasi dan hak untuk
mendapatkan verifikasi atas informasi tersebut (Gaffikin, Dagwell, Wines and
Smith, 1998).
Diketahui juga bahwa para pemegang saham
telah mendelegasikan tanggung jawab mereka atas perusahaan kepada manajemen
dibawah kendali dewan direksi yang bertindak sebagai stewards. Sebagai stewards
dari para pemegang saham, manajemen dan board
of directors diberikan kepercayaan untuk mengendalikan sumber daya para
pemegang saham di perusahaan tempat dimana para pemegang saham memberikan untuk
investasi. Berkaitan dengan hal tersebut, board
of directors dan manajemen mempunyai tanggung jawab atau akuntabilitas atas
para pemegang saham tentang kondisi dan kinerja perusahaan. Melalui komunikasi
dengan laporan tahunan, manajemen perusahaan memenuhi corporate accountability. Satu-satunya cara pihak luar perusahaan
dapat mengetahui tentang situasi perusahaan secara menyeluruh melalui laporan
tahunan. Situasi ini didasari dengan alasan competitive
disadvantage yang berkemungkinan terjadi jika perusahaan membagi semua
informasi tentang perusahaan dengan mudah.
Selanjutnya, para pemegang saham memilih
board of directors sebagai wakil
mereka di perusahaan atau dikenal dengan stewards.
Dengan alasan tersebut, board of
directors mempunyai tanggung jawab untuk melapor kepada para pemegang saham
atau menjalankan fungsi stewardship ke para pemegang saham. Dewan direksi
bertindak atas nama para pemegang saham dan mempunyai akuntabilitas untuk
menginformasikan semua perkembangan yang terjadi pada perusahaan dalam rangka
mencapai misi dan tujuan perusahaan. Akuntabilitas berarti perusahaan telah
memenuhi misi mereka dan membuat laporan kepada publik dan para pemegang saham
(Bavly, 1999). Ada alasan yang kuat kenapa perusahaan perlu untuk berkomunikasi
dengan para pemegang saham dan pengguna eksternal lainnya. Dengan komunikasi,
perusahaan mendapatkan umpan balik dari para pihak eksternal dan para pemegang
saham setelah mereka memahami isi dan inti dari laporan tahunan perusahaan.
Berdasarkan hal tersebut, perusahaan dapat melihat keinginan dan kebutuhan baik
para pemegang saham dan para pengguna eksternal laporan tahunan. Pada tahun
mendatang, perusahaan dapat memprediksi dan memahami permintaan mereka.
Bersamaan dengan itu, perusahaan dapat memberikan corporate communication, corporate accountability dan pedoman akan
perilaku penyedia sumber dana. Secara singkat, laporan tahunan ditujukan untuk
memberitahukan situasi perusahaan ke penyedia sumber dana termasuk para
pemegang saham sebagai pengguna utama dalam rangka memenuhi corporate accountability sebagai
pertanggungjawaban dewan direksi kepada para pemegang saham.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar