Powered By Blogger

Minggu, 17 Februari 2013

Pengertian dan Konsep Segmentasi Pasar


Pada dasarnya segmentasi pasar merupakan suatu strategi yang didasarkan pada falsafah manajemen pemasaran yang berorientasi pada konsumen. Dengan melaksana-kan segmentasi pasar, kegiatan pemasar-an dapat dilakukan lebih terarah dan sumber daya perusahaan di bidang pemasaran dapat digunakan secara efektif dan efisien.
Sebelum membahas mengenai segmentasi pasar penulis terlebih dahulu menjelaskan pengertian pasar menurut Indriyo (2000:3), yaitu sebagai berikut : "Pasar adalah merupakan suatu yang sangat vital bagi seorang pengusaha atau pemasaran yang akan memasarkan suatu produk. Pasar tak ubahnya merupakan peta bagi seseorang yang akan bepergian ke suatu daerah yang belum dikenalinya. Dengan peta tersebut dia dapat mengetahui di mana posisi seseorang pada saat itu dan kemudian menunjukkan jalan-jalan alternatif yang harus ditempuhnya dalam pencapaian tujuan yang diinginkannya. "pengusaha dapat mengenai dan mengidentifikasikan pasarnya itu, kemudian membagi-baginya atau menggolong-golongkan pasar itu dan akhirnya mencoba menguasai pasar
Dari pengertian tersebut dapat diketahui bahwa pasar memiliki potensi dan sifat-sifat berbeda yang membawa konsekuensi bahwa pelayanan kita juga haruslah berbeda-beda. Penelaahan mengenai perbedaan sifat-sifat pasar tersebutlah yang disebut segmentasi pasar. Oleh Indriyo (2000:49), menjelaskan definisi segmentasi pasar adalah merupakan usaha untuk mengelompokkan pasar, dari pasar yang bersifat heterogen menjadi bagian-bagian pasar yang memiliki sifat yang homogen.
Lebih lanjut penulis mengemukakan beberapa definisi mengenai segmentasi pasar oleh bebrapa ahli lain, yaitu : Menurut Assauri (2000:134), mengemukakan bahwa segmentasi pasar adalah suatu cara untuk membedakan pasar menurut golongan pembeli, cara penggunaan produk dan tujuan pembelian produk tersebut. Kemudian Manullang (2001:470), menyatakan bahwa segmentasi pasar adalah suatu perpaduan yang dibangun dengan membaurkan berbagai masukan (produk, saluran pemasaran, dan sistem distribusi fisik, Man, dan harga), dalam kombinasi yang berbeda-beds guns mencapai keluaran-keluaran yang diinginkan (yaitu sasaran), seperti labs dari investasi, bagian pasar dan citra produk.
Selanjutnya oleh Rewoldt (2001:50), menyatakan bahwa segmentasi pasar terdiri dari pengaturan faktor-faktor yang dapat dikendalikan manajer pemasaran dan penyesuaian faktor-faktor yang tidak dapat dikendalikannya. Faktor yang dapat dikendalikan apakah manajer pemasaran tersebut memakai iklan atau tidak, berapa banyak dan apa jenisnya. Sedangkan faktor yang tidak dapat dikendalikannya yang membatasinya, yaitu terdapat dalam lingkungan di mana segmentasi itu dilaksanakan.
Sejalan dengan pendapat sebelumnya Lupiyoadi mengemukakan definisi segmentasi pasar adalah membagi pasar menjadi kelompok pembeli yang dibedakan menurut kebutuhan, karakteristik, atau tingkah lake, yang mungkin membutuhkan produk yang berbeda. Dan oleh Chandra, mengutip dari Wendell (2002:61), menge-mukakan bahwa segmentasi pasar dapat diartikan sebagai proses mengelompokkan pasar keseluruhan yang heterogen menjadi kelompok­ kelompok atau segmen-segmen yang memiliki kesamaan dalam hal kebutuhan, keinginan, perilaku dan atau respon terhadap program pemasaran spesifik. segmentasi pasar merupakan konsep pokok yang mendasari strategi pemasaran perusahaan dan alokasi sumber daya yang harus dilakukan dalam rangka mengimplementasikan program pemasaran.
Sedangkan oleh Kotler (2005:352), mengemukakan bahwa  segmentasi pasar adalah usaha untuk memisahkan pasar pada kelompok pembeli menurut jenis-jenis produk tertentu dan bukan barang pemasaran tersendiri. Berdasarkan pada pendapat-pendapat yang dikemukakan tersebut maka dapat disimpulkan bahwa segmentasi pasar adalah sebuah proses penggolongan pasar berdasarkan pada golongan pembeli, cara penggunaan produk, tujuan pembelian, jenis produk, kombinasi yang dibangun dalam pemasaran serta faktor-faktor yang mempengaruhi pemasaran.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar