Powered By Blogger

Jumat, 23 Desember 2016

Lead Time (Tenggang Waktu)

      Lead time merupakan bagian dari pemesanan barang atau pengiriman barang yang mempunyai jangka waktu tertentu, sebab kapan lewat waktu yang telah ditentukan, tingkat pemesanan kembali akan ditinjau ulang.
      Lead time merupakan batas waktu barang pemesanan yang harus dipenuhi jumlah persediaan yang secara ekonomis untuk siap diproduksi dapat diadakan oleh perusahaan. Batas persediaan optimun ini kadang-kadang tidak didasarkan pertimbangan efektivitas dan efisiensi kegiatan perusahaan, melainkan atas dasar kemampuan perusahaan terutama kemampuan keuangan serta kemampuan gudang yang dimiliki perusahaan sehingga sering diadakan penyimpangan bahan baku dalam jumlah yang besar. Keadaan seperti ini ada kalahnya tidak ekonomis sehingga merugikan perusahaan karena akan terjadi penumpukan beban dan biaya penyimpanan bahan baku atas biaya pemeliharaan menjadi besar.  

      Untuk mencapai persediaan bahan baku yang optimun, artinya harus ada keseimbangan antara tenaga kerja dengan bahan baku, hal tertentu tidak terlepas dari besar kecilnya biaya-biaya yang dikeluarkan sehubungan dengan investasi yang ditanamkan dalam persediaan bahan/barang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar